Home / Figur / Nasional

Sabtu, 23 November 2024 - 15:44 WIB

Siapa Shella Saukia? Crazy Rich Aceh Diduga Biayai Umrah Transgender Isa Zega

Shella Saukia

Shella Saukia

Linkka Media – Shella Saukia kini tengah menjadi sorotan di tengah kontroversi terkait selebgram transgender Isa Zega yang menjalankan ibadah umrah. Lantas, siapa Shella Saukia?

Shella Saukia diduga menjadi donatur dalam keberangkatan umrah Isa Zega, lantaran Shella merupakan pemilik SS Travel, agen perjalanan yang diduga membantu memfasilitasi keberangkatan Isa Zega ke Tanah Suci.

Aksi tersebut memicu reaksi keras dari warganet, yang menilai Isa telah melakukan penistaan agama Islam. Banyak yang mendesak pihak kepolisian untuk segera menangkap selebgram tersebut, begitu pula dengan agen umrahnya.

Kini viral karena kontroversi tersebut, berikut adalah profil dan sektor bisnis yang dijalankan oleh Shella Saukia.

Profil Shella Saukia

Shella Saukia adalah seorang pengusaha asal Aceh yang lahir pada 4 Agustus 1990. Shella dikenal sebagai sosok pengusaha sukses dengan berbagai bisnis hingga dijuluki “Crazy Rich Aceh”.

Shella juga merupakan istri dari Achmad Fitra Budiman, seorang politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN), dan kini dikaruniai dua anak. Kini ia pun ikut berkarier di dunia politik bersama sang suami.

Karier bisnis Shella dimulai dari nol sebagai seorang reseller busana muslim. Keuntungan tersebut kemudian ia gunakan sebagai modal untuk memulai usaha hijab.

Sebelum meraih kesuksesan, Shella dan suaminya tinggal di rumah kontrakan yang diperuntukkan bagi korban tsunami selama bertahun-tahun. Baru pada 2016, mereka berhasil mewujudkan impian menjadi pengusaha sukses dengan gaya hidup mewah.

Bisnis Shella Saukia

1. Skincare

Shella Saukia telah mendirikan brand skincare bernama Shella Saukia Skin atau SSSKIN. Produk yang ditawarkan SSSKIN mencakup berbagai kebutuhan perawatan kulit, seperti toner, serum, pembersih wajah, pelembap, hingga cushion.

Selain itu, SSSKIN menghadirkan beberapa rangkaian produk, termasuk Acne Series, Whitening Series, Luminous Series, Sea Series, Hair Care, Body Care, serta Mouth & Lip Care. Shella juga memiliki merek lain bernama Level Up Beaute yang menawarkan produk perawatan wajah dan tubuh.

2. Fashion

Shella mengelola brand Shella Saukia (@shellasaukia.co.id) yang memproduksi berbagai pakaian wanita dengan desain menarik dan bahan berkualitas. Selain itu, Shella juga menjalankan Level Up Style, yang menghadirkan pakaian modern dan serbaguna, seperti kardigan rajut, knitwear, hingga scarf.

3. Kebugaran

Shella sempat mengembangkan bisnis di sektor kebugaran melalui merek X-Fitz, yang berfokus pada produk minuman kesehatan. Produk ini diklaim mampu membantu menurunkan berat badan.

4. Agen Travel

Shella memiliki bisnis travel haji dan umrah bernama SS Travel, yang beroperasi di bawah PT Langkah Amanah Indonesia. SS Travel menawarkan berbagai paket perjalanan dengan harga bervariasi, tergantung pilihan paket yang diambil. Agen travel inilah yang diduga memberangkatkan Isa Zega hingga bisa melakukan umrah meskipun menyalahi aturan.

Terseret Kasus Umrah Isa Zega

Selebgram transgender Isa Zega, atau yang dikenal sebagai Sahrul menuai kecaman setelah membagikan video yang menunjukkan dirinya melaksanakan ibadah umrah dengan atribut perempuan, termasuk mengenakan hijab.

Anggota Komisi VI DPR RI, Mufti Aimah Nurul Anam, turut mendesak agar agen perjalanan yang memfasilitasi keberangkatan Isa Zega untuk umrah diperiksa dan ditindak tegas. Berdasarkan penelusuran, Isa diduga menggunakan jasa SS Travel, agen perjalanan milik Shella Saukia.

Mufti meminta polisi mengusut tuntas keterlibatan agen travel tersebut, karena telah meloloskan Isa untuk beribadah umrah sebagai perempuan, meskipun secara biologis ia berjenis kelamin laki-laki. Tindakan Isa dinilai menipu dan menistakan agama dengan melaksanakan ibadah sebagai seorang Muslimah.

Hal senada juga dilontarkan Nikita Mirzani. Nikita mengungkapkan kekagetannya setelah mengetahui bahwa Shella Saukia merupakan salah satu donatur yang membantu memberangkatkan Isa Zega untuk menjalankan ibadah umrah.

Hal ini diungkapkan Nikita melalui siaran langsung di media sosial, yang kemudian diunggah oleh akun TikTok @andri4.h pada Kamis (21/11/2024). Awalnya Nikita penasaran bagaimana Isa Zega yang seorang transgender, bisa berangkat umrah secara mandiri.

Setelah melakukan penyelidikan, Nikita kemudian bertanya langsung kepada Shella Saukia. Namun, jawaban yang diberikan oleh Shella justru membingungkannya.

“Dia bilang awalnya cuma ngasih uang doang, nggak tahu apa-apa. Tapi terus bilang timnya yang ngurus. Lalu, katanya karena takut sama Isa Zega, karena dia pegang rahasia,” ungkap Nikita.

Selain itu, Nikita juga menyoroti fakta bahwa Shella Saukia menjadikan Isa Zega sebagai brand ambassador untuk produk skincare miliknya dengan berbagai alasan. Demikianlah informasi terkait siapa Shella Saukia.[]

Sumber : Suara.com

Share :

Baca Juga

Hukum

Menko Polkam: Indonesia dalam Darurat Narkoba, Tiga Strategi Besar Dicanangkan

Nasional

PT PIM Gelar Media Gathering: Sinergi dan Kolaborasi untuk Perkuat Kompetensi Jurnalis

Nasional

Prabowo Sumbang Lahan Pribadi 20 Ribu Hektare untuk Konservasi Gajah di Aceh

Nasional

Persiapan Nataru 2024, Kakorlantas Polri Tinjau Jalur Merak Hingga Ketapang

Hukum

Polri Tegas, Pelaku Penembakan Polisi di Sumbar di PTDH

Hukum

Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana

Daerah

Dr. Kurdi Kambali Dilantik Sebagai Ketua PII Aceh Barat

Berita Desa

PJ Bupati Aceh Barat Intruksikan BPBD Tangani Masyarakat Terdampak Bencana Alam